-->

Cara Flashing Evercoss Winner Y2 A75G

Cara Flashing Evercoss Winner Y2 A75G
Evercoss Winner Y2 A75G

Evercoss Winner Y2 A75G

  • Menggunakan sistem operasi Android 5.1 Lollipop
  • Ukuran layar 5.0 inchi IPS FWVGA dengan resolusi 854 x 480 Pixels
  • Menggunakan prosesor Quad Core dengan kecepatan maksimal 1.3 GHz
  • RAM 1 GB dan Memori internal 8 GB yang dapat diperluas dengan memori eksternal hingga32 GB
  • Kapasitas baterai 2100 mAh
  • Kamera 5.0 MP di bagian belakang dan 2.0 MP di bagian depan
  • Mendukung jaringan 3G dan dibekali  Bluetooth, Wifi dan 3D Gravity Sensor
  • Fitur lainnya Video Call, Chat, Gesture Smart access dan lain-lain
Evercoss Winner Y2 A75G sekilas terlihat normal, namun saat terhubung ke internet menggunakan Wi-Fi atau data seluler banyak sekali gangguan yang muncul seperti iklan yang muncul terus menerus, aplikasi terdownload dan terinstall dengan sendirinya dan masih banyak lagi gangguan-ganguan lainnya.

Berikut Cara Flasing Evercoss Winner Y2 A75G

  • Download Upgrade Download v2.9.9015 Stock ROM Evercoss Winner Y2 A75G dan Driver Spreadtrum
  • Ekstrak Stock ROM Evercoss Winner Y2 A75G
  • Ekstrak Upgrade Download v2.9.9025 yang telah di download, kemudian buka Folder Bin dan jalankan UpgradeDownload.exe
  • Klik tombol Load Packet, cari dan pilih EVERCOSS_A75G_V04_5.1_24-02-2016.pac
  • Klik tombol Settings, atur bautrate menjadi 921600 agar kecepatan transfer maksimal dan klik OK
  • Klik tombol Start downloading
  • Matikan Evercoss Winner Y2 A75G, cabut baterai, keluarkan SIM Card dan SD Card kemudian pasang kembali baterai
  • Tekan dan tahan tombol volume bawah (-) kemudian hubungkan ponsel ke komputer/laptop menggunakan kabel data dengan tombol volume bawah (-) masih ditekan
  • Lepaskan tombol volume (-) saat Upgrade Download merespon.
  • Tunggu hingga proses flashing selesai yang ditandai dengan tulisan Passed pada kolom Progress
Cara Flashing Evercoss Winner Y2 A75G
Upgrade Download. Cara Flashing Evercoss Winner Y2 A75G

Catatan

  • Proses flashing akan menghapus seluruh data pada penyimpanan internal
  • Pastikan Anda telah mencadangkan data penting ke penyimpanan ekternal seperti foto, musik, videos dan lain-lain.
  • Segala kerusakan yang timbul akibat dari penerapan tutorial ini menjadi tanggung jawab Anda sepenuhnya
Demikian Cara Flashing Evercoss Winner Y2 A75G. Semoga bermanfaat!

Berkomentarlah dengan sopan dan santun sesuai topik yang kami sajikan
EmoticonEmoticon