Sebagai bagian dari kemajuan teknologi, perangkat mobile saat ini mutlak menjadi media komunikasi dan komputasi. Di sisi lain dengan adanya situs jejaring sosial seperti Facebook, Twitter dll, pengguna perangkat mobile lebih memilih berjejaring sosial menggunakan perangkat mobile tersebut dari pada menggunakan komputer atau laptop. Tidak hanya jejaring sosial bahkan kegiatan seperti belanja online, bermain game, dll juga menggunakan perangkat mobile. Fenomena ini terus meningkat dari hari ke hari, artinya hampir semua kegiatan komunikasi dan komputasi sehari-hari, kita menggunakan perangkat mobile.
Mungkin tidak kita sadari, menghabiskan banyak waktu dengan perangkat mobile seperti smartphone akan berdampak buruk pada kesehatan mata kita jika kita tidak mencegahnya. Seperti pepatah mengatakan mencegah lebih baik dari pada mengobati. Oleh karena itu mari kita coba untuk mengubah kebiasaan kita dalam menggunakan ponsel dengan beberapa interval agar mata kita dapat rileks sehingga tidak berdampak buruk pada kesehatan mata. Langkah paling yang paling mudah untuk dilakukan dalam penggunaan ponsel sehari-hari adalah dengan mengatur kecerahan layar serendah mungkin. Namun untuk lebih jelasnya berikut beberapa tips Bagaimana cara menjaga kesehatan mata saat menggunakan ponsel.
Berkedip sesering mungkin
Berkedip adalah proses alami dari tubuh dirancang untuk meminimalkan ketegangan pada mata. Sering berkedip dapat menjadi cara termudah dan paling efektif untuk mengurangi iritabilitas atau kekeringan pada mata yang disebabkan oleh sinar HEV. Menurut penelitian, ketika kita menatap layar Smartphone, tanpa kita sadari kita jarang sekali berkedip karena fokus perhatian kita pada perangkat. Diperkirakan ketika kita fokus menatap layar smartphone kedipan mata berkurang menjadi 1/3 dari kedipan mata normal. Jika anda serius ingin menjaga kesehatan mata dari radiasi layar ponsel teruslah berkedip sesering mungkin agar mata kita menjadi rileks dan tidak mengalami kekeringan.
Menjaga jarak yang tepat
Menjaga jarak yang tepat antara mata dan layar ponsel dapat juga dapat mengurangi ketegangan pada mata secara signifikan. Aturan ini berlaku tidak hanya saat menggunakan ponsel tetapi juga untuk kegiatan-kegiatan lain seperti membaca buku, menonton televisi atau hal lain di mana Anda menatapnya dengan durasi yang lama. Dalam penggunaan smartphone, sebagian besar orang cenderung untuk memegang smartphone mereka sedekat mungkin, karena mereka tidak ingin kehilangan satu hal atau mungkin dengan menggunakan smartphone sedekat mungkin mereka dapat menikmati hal-hal yang lebih baik. Menggunakan smartphone dengan jarak 8 inci atau kurang dari jarak tersebut antara mata dan layar ponsel dapat menimbulkan efek berbahaya dari radiasi cahaya layar ponsel pada mata Anda. Anda harus menggunakan Smartphone dengan jarak setidaknya 16 sampai 18 inchi dari mata Anda. Inilah jarak yang aman dalam menggunakan ponsel, tetapi mungkin butuh waktu untuk merubah kebiasaan ini, namun Anda harus mulai membiasakannya agar kesehatan mata tetap terjaga.
Menyesuaikan kecerahan dan kontras layar
Kecerahan layar juga memiliki dampak yang begitu besar terhadap kesehatan mata. Mengatur kecerahan layar terlalu tinggi dapat menimbulkan ketegangan mata, begitu pula dengan mengatur kontras layar yang terlalu tinggi juga memiliki dampak besar terhadap kesehatan mata. Mengatur tingkat kontras layar yang tinggi memang dapat membuat tampilan layar menjadi lebih indah, namun belum tentu nyaman bagi mata. Mengubah kecerahan dan kontras dari smartphone tentu tidaklah sulit bahkan dalam hitungan detik Anda dapat dengan mudah melakukannya. Kecerahan yang tepat dan pengaturan kontras yang tepat dapat mengurangi ketegangan mata, oleh karena itu periksa fitur kecerahan dan kontras layar dan aturlah senyaman mungkin untuk mata anda.
Mengatur ukuran teks yang tepat
Ukuran teks yang terlalu kecil juga dapat membuat mata menjadi tegang karena mata akan bekerja lebih keras untuk menentukan titik fokus agar teks dapat terlihat atau terbaca dengan jelas atau bahkan Anda akan menatap layar dengan jarak yang lebih dekat agar terlihat jelas. Untuk itu Pilihlah ukuran teks yang dapat membuat mata anda terasa nyaman untuk melihat atau membacanya.
Demikian Tips Menjaga Kesehatan Mata Saat Menggunakan Ponsel. Semoga bermanfaat
Berkomentarlah dengan sopan dan santun sesuai topik yang kami sajikan
EmoticonEmoticon